Saturday, January 28, 2017

Kebaktian Jumat Doa

Persekutuan kecil diyakini mampu mempererat para anggotanya, sehingga para anggota persekutuan tersebut dalam memiliki hubungan yang lebih erat lagi satu sama lain. Terlebih dalam pertemuan persekutuan para anggota sama-sama mempelajari dan mendalami bahan-bahan rohani yang bisa saling menguatkan dan meneguhkan iman masing-masing.

Beberapa waktu lalu diajakan persekutuan dibeberapa sektor dalam kegiatan Jumat Doa yang dilaksanakan di 5 lokasi terpisah di wilayah yang berbeda.

Dalam pertemuan tersebut membahas satu topik pembahasan yang diambil dari Buku Rumah Tangga Advent Pasal 83 yang judul "Daya Tarik Kepelesiran" dimana dibahas bahwa sejak zaman dulu banyak umat manusia yang jatuh dalam Kepelesiran, dimana hati mereka cenderung mencari kesenangan hati pribadi yang sia-sia sehingga melupakan hakekatnya bahwa manusia diciptakan untuk dapat menjadi seperti Sang Pencipta yang Agung, yang rendah hati, rajin mempelajari Firman, kasih, penurut dan hal lain yang merupakan sifat dari Allah kita. Dalam pelajaran ini diingatkan kembali secara khusus disampaikan kepada para remaja dan anak muda untuk menjauhkan diri dari kepelesiran yang hanya akan membawa mereka jauh dari pada Tuhan. Biarlah pelajaran yang singkat ini bisa meneguhkan kita semua untuk dapat tetap berada pada jalan Tuhan dan tetap setia sampai pada kedatanganNya yang kedua kali dan dapat mewarisi kerajaan surga yang telah Allah sediakan bagi seluruh umatNya yang percaya dan setia kepadaNya.







Monday, January 23, 2017

Pelayanan Kesehatan Gratis di CFD Bekasi


Kesehatan adalah hal yang terpenting yang harus dijaga, karena kalau hilang maka sulit untuk mencarinya lagi. Setiap 2 (dua) minggu sekali dimulai sejak pukul 6:00 WIB sampai pukul 10:00 WIB para dokter, perawat dab simpatisan bersama-sama melakukan Pelayanan Kesehatan di CFD (Car Free Day) Bekasi.

Adapun pemeriksaan yang dilakukan adalah pemeriksaan kolesterol, asam urat dan gula darah serta konsultasi kesehatan dengan tim dokter yang berpengalaman. Orang-orang yang datang dan memeriksakan kesehatannya pada hari ini cukup banyak sekitar 85 orang, semua orang yang memeriksakan kesehatannya merasakan bahagia dan bersukacita begitupun dengan semua yang terlibat dalam pelayanan ini.

Semoga dengan pelayanan sederhana ini, dapat membantu masyarakat Bekasi untuk bisa hidup lebih sehat dan memiliki umur yang panjang. Di undang kepada pembaca semua yang mungkin sedang berkesempatan berolah raga di CFD dan ingin memeriksakan kesehatannya untuk dapat singgah di tempat Pelayanan Kesehatan kami yang berada di seberang RS. Mitra Bekasi Barat pada tanggal 5 Februari 2017 yang akan datang.

Thursday, January 12, 2017

Hari 2 - 10 Hari Berdoa "Mezbah Korban Bakaran"

Di hari yang ke-2 dari program 10 hari berdoa, acara dimulai tepat pukul 19:45 WIB. Malam ini perbaktian di pimpin oleh Ztr. Ully Tambunan dan pianis Ztr. Stephanie Sinaga.
Firman Tuhan yang mengawali program 10 hari berdoa dibawakan oleh Ztr. Sofie Manurung. Sebagai ayat inti dari Firman malam ini tertulis dalam buku Roma 12:1 yang berbunyi, "Karena itu saudara-saudara, demi kemurahan Allah aku menasehatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu senagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada Allah; itu adalah ibadahmu yang sejati"
Aku telah disalib dengan Kristus, namun aku hidup, tetapi bukan lagi aku sendiri yang hidup, melainkan Kristus yang hidup didalam aku. Dan hidupku yang kuhidupi sekarang didalam daging adalah hidup oleh iman dalam Anak Allah yang mengasihi aku dan menyerahkan diriNya untuk aku, Galatia 2:20.
Kristus memanggil kita untuk menyalibkan diri kita sendiri, untuk mampu melakukannya kita dituntut memiliki iman dan kita harus menyadari bahwa kita adalah sebagai perwakilanNya di dunia ini.
Di kelas anak-anak, 10 Hari Berdoa dipimpin oleh Ztr. Ellin Sulasta beserta beberapa orang tua. Anak-anak membaca Alkitab, mereka bernyanyi dan berdoa bersama.
Sukacita luar biasa dirasakan seluruh jemaat atas kesempatan berdoa ini.

Wednesday, January 11, 2017

Hari 1 - 10 Hari Berdoa "Masuklah Gerbangnya Dengan Ucapan Syukur"

Malam ini program 10 Hari Berdoa dimulai, tepat pukul 19:45 WIB acara dimulai yang dipimpin oleh Pdt. NZ. Nenoharan, pianis Ztr. Stephanie Sinaga dan Doa Buka dibawakan oleh Sdr. Herris Kore.
Sebelum dilakukan doa kelompok, terlebih dahulu firman Tuhan dibawakan oleh Sdr. Mulana Simanjuntak. Diawal firman di ceritakan mengenai kedatangan Yesus dengan menunggang keledai, dan banyak orang meneriakkan "Hosana". Mereka meneriakkan Hosana karena mereka sudah merasakan mujizat Tuhan. Namun ketika Yesus dikubur dimana mereka? Hanya Maria dan Murid Yesus yang berada disana.
Pertanyaannya adalah ketika saat ini kita datang ke kaabah Tuhan apa yang kita rasakan? Sementara kita telah menerima berkat yang melimpah daripadaNya. Apakah kita akan seperti orang yang meneriakkan Hosana? Yang mana ketika Yesus disalib mereka tidak datang kepadaNya?
Kehadiran kita dalam Kaabah Tuhan, selayaknya kita dipenuhi oleh Ucapan Syukur kepada Tuhan karena dari Dialah semua berkat yang kita terima.
Selama kita mengucapkan syukur, maka wajah dan ucapkan kita akan menjadi berkat kepada sekeliling kita. Jangan hanya ego meminta berkat Tuhan saja yang kita lakukan tanpa pernah mengucap kan syukur kepada Tuhan.
Setelah memdengarkan Firman, kemudian seluruh anggota Jemaat yang hadir membentuk kelompok kecil dan berdoa dengan memuji, mengakui dosa, memohon dan diakhiri dengan ucapan syukur.
Diakhir acara sukacita dirasakan oleh seluruh Jemaat karena mendapat sekali lagi kesempatan untuk dapat bersekutu dengan Tuhan melalui doa.

Saturday, January 07, 2017

Kebaktian Pemuda, 7 Januari 2017

Sabat pertama ini Kebaktian Pemuda Advent diberi tema: "New Year, New People" yang dibawakan oleh 2 Remaja Pria tampan yaitu Verel Sormin dan Marcel Pelaupessy yang melakukan permainan 2 kelompok Pemuda dan Orang Tua.
Mereka saling menebak nama dan julukan dari kelompok lawan mereka. Kelompok orang tua berjuang keras untuk menebak julukan dari para pemuda namun sepertinya para pemuda lebih mengetahui julukan para orang tua.
Sebelum dilakukan permainan ini, sebuah lagu pujian dibawakan oleh Aldi Sinambela, Randy Papudi dan Fidela Tambunan.
Kemudian permainan dilanjutkan dengan melatih ingatan para kelompok untuk mengingat gambar. Kedua kelompok terlihat kesulitan dan terlihat salah fokus saat melihat gambar sehingga beberapa pertanyaan sering di jawab salah. Dan pemuda masih memimpin sampai pada tahap ini.
Permainan dilanjutkan dengan Songs and Photographs, dimana kelompok diuji untuk mampu menerjemahkan lagu yang diberikan dalam bentuk foto, kedua kelompok berjuang membuat yang terbaik. 
Dan akhirnya diakhir bermainan ternyata nilai kedua kelompok mendapat nilai seri 49-49.
Diakhir kebaktian renungan tutup Sabat dibawakan oleh Veber Sormin kemudian Jemaat berbuka puasa bersama di ruang serba guna menyantap Mie Baso yang sudah disiapkan oleh Ibu-Ibu. Selamat Hari Bekerja


Kebaktian Sabat, 7 Januari 2017

Sabat ini adalah Sabat pertama untuk Jemaat Kemang Pratama berbakti bersama-sama di suasana Tahun Baru. Banyak tamu-tamu yang hadir dalam kebaktian Sabat ini.

Diskusi Sekolah Sabat digabung yang dipimpin oleh Ketua Ronny Kountur, diskusi Sekolah Sabat cukup hangat membahas pelajaran Sekolah Sabat yang berjudul Roh dan Firman.

Sabat hari ini merupakan Sabat Puasa dan Sabat Perpuluhan, dan seluruh Jemaat bersukacita mengembalikan Perpuluhan masing-masing ke Mezbah Tuhan yang dipimpin oleh Pdt. NZ. Nenoharan.

Pengurapan untuk Diakon dan Diakones yang belum menerima pengurapan untuk Veber Sormin dan Putri Rindu Kasih Tambunan dipimpin oleh Pdt. NZ. Nenoharan didampingi Ketua Diakon Mulana Simanjuntak dan Ketua Diakones Yunita Wuisan.

"Dimanakah Raja yang baru lahir?" Adalah judul khotbah yang dibawakan oleh Pdt. NZ. Nenoharan yang didahului oleh Khotbah untuk anak oleh Ibu Martha Nenoharan dan pujian melalui lagu oleh Pemuda dan Pemudi Kemang Pratama.

Khotbah Sabat ini menceritakan mengenai pengalaman Orang Majus yang dituntun malaikat melalui bintang ke tempat Raja lahir yang dibalut lampin dan dibaringkan dalam palungan, dimana sebelum perjalanan itu mereka menyiapkan diri untuk bertemu dengan Raja.

Demikian juga kita diujung hari-hari ini, marilah kita sama dengan orang-orang Majus yang mempersiapkan diri menerima kedatangan Juruselamat kita yang tidak akan lama lagi. Tanda-tandanya sudah semakin terlihat, biarlah kita ketika melihat tanda-tanda itu mempersiapkan diri dengan mempelajari gulungan-gulungan Kitab Firman Tuhan yang kita miliki, sehingga kita melalui Firmannya dapat disiapkan untuk menerima kedatangan Raja Mulia yang tak lama lagi akan datang.