Tuesday, May 21, 2013

BUANGLAH SAMPAH PIKIRAN...!!!

Amsal 16 : 2 ; “Segala jalan orang adalah bersih menurut padangannya sendiri, tetapi Tuhanlah yang menguji hati  “
Pagi ini saya melihat tumpukan sampah yang mulai membusuk dan  berbau tidak sedap, meskipun sampah itu baru semalam  terkumpul. “Nak tolong buang sampah itu kedepan, di tempat sampah” perintah saya kepada anak sulung saya, “baik ma, bau sekali sampah ini.” Anak sayapun menuruti perintah saya. Tidak berapa lama saya terkejut mendengar anak saya berteriak “ma… mengapa halaman rumah kita kotor sekali dan ada sampah plastik yang berisi sisa-sisa makanan yang berbau busuk?”, sayapun berkata “nak, tolong bersihkan sampah itu yah nak.” kata saya. Kemudian diapun membersihkannya dan  membuangnya ketempat sampah yang masih kosong, saya tidak ingin lalat datang bahkan membuat bau yang tidak sedap di dalam ruangan rumah saya, sehingga bau yang tidak sedap tersebut hilang dari dalam rumah saya.
Bau yang tidak sedap itu mulai pindah ketempat sampah. Tidak berapa lama kemudian sebuah truk pengangkat sampah datang dan mengambil sampah tersebut dan membawanya ketempat pembuangan terakhir.  Pada akhirnya dalam rumah saya kembali tercium udara segar, bahkan halaman rumah saya pun berudara segar, tidak ada bau sampah. Seringkali kita menaruh sampah-sampah di pikiran kita, bahkan dipikiran orang lain juga. Sampah tersebut berasal dari pikiran mulai dari prasangka buruk, kecemburuan, iri hati, gossip yang  tidak benar tentang  orang lain dan meletakkannya dipikiran kita bahkan seringkali kita letakkan dipikiran orang lain. Sampah tersebut bila tidak dibuang maka akan menimbulkan penyakit yang dapat membebani pikiran kita bahkan pikiran orang lain juga .
Sebagai anak Tuhan hendaklah kita tidak membebani pikiran kita dengan sampah-sampah yang sering kita buat sendiri bahkan sampah yang orang letakkan di pikiran kita.  Buanglah sampah prasangka buruk, kecemburuan, iri hati, dan gossip yang tidak benar keluar dari pikiran kita, dengan menggantikannya dengan pikiran yang positif yang membangun iman. Dan bila seseorang menaruh sampah dipikiran kita kitapun harus membuangnya agar tidak  menimbulkan penyakit yang akan mengganggu pikiran dan dapat melemahkan iman kita.