Friday, May 17, 2013

KARUNIA ROHANI DAN TUGAS PELAYANAN

Kebaktian Rabu Malam, 15 Mei 2013
“KARUNIA ROHANI DAN TUGAS PELAYANAN“
Bahan dari Buku 28 Doktrin

Pertengahan minggu merupakan malam permintaan doa dimulai tepat pukul 19.30wib. Acara  di pimpin oleh ibu Lince Manurung yang diawali dengan mengundang hadirat Tuhan  melalui Roh Kudus hadir dengan berdoa di dalam hati masing-masing dan selanjutnya jemaat menyanyikan LS 183 “Inilah Jamku Berdoa”  sebagai lagu pembukaan dan dilanjutkan dengan doa pembukaan  oleh bapak Richard Pelaupessy .
Kesaksian pada malam pertengahan minggu ini dibawakan oleh Ibu Sitimey, Puji Tuhan oleh karena anak-anak telah mengikuti Campore Adventurer di Cibubur dengan baik, juga mendoakan ibu Teresia Marpaung yang sedang dirawat di Rumah Sakit Advent Penang dan siap mengikuti operasi besok pada hari Kamis. Selanjutnya kesaksian dari Pendeta Sonny Kapitan, Bersyukur Kepada Tuhan oleh karena telah dapat mengikuti perkuliahan dengan baik berkat Tuhan dari doa umat-umat Tuhan jemaat Kemang Pratama dan mohon didoakan oleh karena akan mengikuti ujian final besok pada hari Kamis. Topik – topik doa lainnya pada malam ini yaitu mendoakan keluarga bapak Edward Simangunsong yang merupakan Family of the month untuk bulan Mei, mendoakan simpatisan-simpatisan KPA yang telah belajar akan Alkitab dan akan mengikuti KKR jemaat pada bulan Mei, dan beberapa topik doa lainnya dapat ditambahkan di dalam kelompok doa masing-masing. Selanjutnya jemaat berdoa  bertelut dua atau tiga orang.
Sebuah lagu pujian Untuk Tuhan mengawali Firman Tuhan pada malam ini dibawakan  oleh bapak-bapak dengan judul lagu “Masyurkanlah Yesus.“ Firman Tuhan pada malam permintaan doa  dibawakan oleh ketua jemaat  Pendeta Sonny Kapitan yang merupakan lanjutan bacaan pasal ketujuhbelas  yang memberikan pelajaran dari pesan Yesus, yaitu pergilah keseluruh dunia dan masyurkanlah Yesus . Yesus memperlengkapi umat-umat-Nya dengan karunia-karunia rohani, antara lain karunia iman, karunia mengajar dan karunia lainnya untuk memperlengkapi umat-umat Tuhan untuk menginjil. Talenta dan bakat merupakan hal yang diperlengkapi setiap orang melalui Roh Kudus. Karunia rohani sangatlah penting untuk diketahui dengan tujuan pemberian karunia adalah untuk keselarasan dalam jemaat. Perlunya karunia rohani merupakan pemberian dari roh yang sama, yang untuk menguatkan iman dan membangun jemaat. Tujuan kesanggupan karunia rohani haruslah dapat dirasakan oleh seluruh jemaat, tidak boleh seorangpun boleh mementingkan diri dan tidak menjadi sombong atau tidak rendah diri, tetapi membangun jemaat. Tujuan lain karunia rohani adalah untuk hidup bagi kemuliaan Tuhan. Umat-umat Tuhan dapat menjadi anggota – anggota tubuh untuk memiliki pengaruh yang baik kepada orang lain dan ketergantungan yang besar kepada Tuhan. Tujuan karunia rohani lainnya adalah untuk pertumbuhan jemaat, dengan mendidik untuk mencapai ketahanan dalam kerohanian sehingga jemaat akan bertumbuh dalam iman dan cinta kasih. Karunia yang rapi tersusun akan terjalin suatu cinta kasih dalam satu dengan lainnya dalam jemaat. Jemaat bersatu dalam keanekaragaman karunia rohani akan membantu dalam pertumbuhan iman dan jemaat. Karunia-karunia haruslah  dilakukan untuk jemaat yang adalah umat-umat Tuhan.
Himbauan, karunia yang merupakan kesanggupan supranatural hendaklah dapat dirasakan dalam membangun iman secara pribadi dan juga umat-umat Tuhan di dalam jemaat. Untuk mengakhiri Firman Tuhan jemaat menyanyikan lagu  penutup dan diakhiri dengan doa oleh Pendeta Sonny Kapitan. Kiranya menjadi berkat. Amin
-Mei-