Wednesday, September 21, 2011

Malam Permintaan Doa

Acara malam permintaan doa dimulai jam 7.30. Protokol oleh saudara Robert R. Perbaktian malam ini dimulai dengan mengundang Roh suci hadir melalui berdoa dalam hati masing-masing. Jemaat menyanyikan lagu sion nomor 172 “ Pada Jam Ku Berdoa sebagai lagu pembukaan dan dilanjutkan dengan doa oleh bapak Sianturi Malam permintaan doa adalah malam untuk kesaksian. Kesaksian malam ini disampaikan oleh saudara Didin yaitu memohon untuk didoakan akan kesehatan saudara Daniel, dilanjutkan dengan permohonan untuk didoakan oleh bapak Dikson Simanjuntak yaitu pemulihan akan kesehatan matanya yang baru saja selesai dioperasi, juga kesaksian oleh ibu Lince yang memohon untuk didoakan karena akan berangkat ke Yerusalem, juga mendoakan keluarga bapak Darlen Simanjuntak di dalam ulang tahun pernikahan mereka yang ke- 27 serta yang tidak lama lagi akan menikahkan anak mereka, juga mendoakan Family of the untuk bulan September yaitu keluarga bapak Silitonga dan juga tidak lupa mendoakan KPA di gereja Kemang yang sedang berlangsung. Setelah kesaksian dan doa kelompok sebuah lagu pujian disampaikan oleh semua ibu untuk mengawali firman Tuhan …

Renungan Firman Tuhan dibawakan oleh Pdt. Sonny Kapitan yang diambil dari buku Alfa dan Omega Jilid 7 pasal 44 dengan judul “ Keluarga Kaisar “ dimana menekankan ada empat point utama yang perlu dimiliki oleh umat-umat Tuhan di dalam memperkembang tabiat Kristen yaitu, memperkembang kesabaran, kewaspadaan, ketabahan, dan percaya yang kekal kepada Allah. Karena adalah kemenangan oleh iman Kristen yang menyanggupkan pengikutnya untuk menderita dan menjadi kuat, untuk berserah, dan dengan demikian untuk mengalahkan, untuk dibunuh sepanjang hari dan kini hidup, untuk menaggung salib dan dengan demikian maka umat Allah akan memenangkan mahkota kemuliaan. Himbauan pada malam ini yaitu, marilah sebagai umat – umat Tuhan melalui memiliki teladan Yesus menunjukkan kepada bahwa kita memang berada dalam dunia tetapi bukannya dari dunia.

Untuk meng-aminkan Firman Tuhan, jemaat menutup ibadah dengan nyanyian penutup nomor dan ditutup dengan doa oleh Pendeta Sonny Kapitan. Kiranya Menjadi Berkat.

-Mei-