DORONGAN PELAYANAN PERORANGAN
SABAT, 03 MARET 2012
Dorongan Pelayanan Perorangan (PP) pada hari Sabat 3 Maret 2012 dibawakan oleh bapak Wilson Tobing, pimpinan Departemen Roh Nubuat jemaat Kemang Pratama.
Bapak Wilson Tobing melandaskan dorongan PP dari buku Mazmur pasal 73. Beliau mengatakan bahwa Mazmur 73 ini, pada ayat 2, 13 dan 14 mempertanyakan, “Apa gunanya mengikuti Tuhan atau Firman Tuhan?” Mengapa kelihatannya orang yang tidak mengikut Tuhan makmur? Kelihatannya ada ketidakadilan. Pada ayat ke-16 disebutkan bahwa kehidupan semakin dianalisa semakin sulit, tetapi setelah menghadap Allah barulah Pemazmur mengerti (ayat 17), orang yang tidak mengikut Tuhan akan binasa (ayat 18,19). Pada ayat ke 26, Pemazmur mengatakan bahwa Allah adalah gunung batu, ayat ke-27, yang jauh dari Allah akan binasa. Kemudian pada Mazmur 73:28 berkata, “Tetapi aku, aku suka dekat pada Allah; aku menaruh tempat perlindunganku pada Tuhan ALLAH, supaya dapat menceritakan segala pekerjaanNya.”
Beliau menyatakan bahwa baru-baru ini Ia berbicara pada sebuah kebaktian Kelompok Pendalaman Alkitab (KPA) yang dihadiri sekitar 70 orang. KPA ini dihadiri oleh umat dari berbagai agama di kalangan umat Kristiani. Pengurus KPA sangat aktif dalam mencari anggota untuk mengikuti KPA ini. Dengan cara yang sederhana pengurus KPA ini mengajak umat Kristen untuk membaca dan belajar Alkitab, dan banyak yang mau membaca dan belajar Alkitab. Hasilnya banyak juga yang telah menerima baptisan yang kudus.
Ia juga menceritakan seorang ibu tua/oma yang mempunyai bakat memasak makanan ringan, kue-kue. Dia suka membagi hasil masakannya kepada tetangganya. Di saat Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) diadakan, ibu tua ini mengajak sekitar 10 orang untuk hadir, dan hal itu dia lakukan bukan hanya satu kali tetapi berulang-ulang ibu tua ini bisa mengajak banyak orang untuk menghadiri kebaktian KKR.
Marilah kita menjadikan Tuhan ALLAH sebagai gunung batu kita, menceritakan tentang Allah dan bila ada ketidakadilan, agar kita berlindung pada Allah.
Demikian pak Wilson Tobing mengakhiri dorongan PP pada hari Sabat ini, semoga menjadi pelajaran dan berkat bagi Kita semua. Amin. Terima Kasih.
-JS-