Wednesday, April 11, 2012

Tak Terduga


Roma 11:33 “O, alangkah dalamnya kekayaan, hikmat dan pengetahuan Allah ! Sungguh tak terselidiki keputusan-keputusanNya dan sungguh tak terselami jalan-jalanNya!”

Pagi-pagi begini hembusan angin yang masuk ke dalam rumah terasa sekali, ditambah beberapa pohon yang bergoyang cukup kencang di depan rumah.  Daunnya melambai  seakan  mengucapkan selamat datang rutinitas.  Hari ini saya harus melakukan hal yang sempat tertunda, dan ini adalah  batas hari terakhir.  “Mama, jangan lupa lapor pajak ya, ini tanggal 20 loh… antrian pasti panjang sekali,” suami saya mengingatkan. “Oke pa, aku akan ke sana siang ini,” jawab saya cepat.   Pukul 3:30 siang tiba di kantor tujuan, saya langsung mengambil  nomor antrian.  “Wah pak, nomor antrian saya kok masih jauh sekali ya?” tanya saya pada petugas sambil mata tetap tertuju ke papan pemanggilan.  “Ya, ini kan hari terakhir bu.  Apalagi beberapa hari terakhir hujan, jadi antrian tertumpuk ke hari ini,” jawabnya dengan santai.

Apa hendak dikata, tidak ada pilihan untuk saya selain harus sabar menunggu.  Sambil menunggu saya asyik membaca.  Satu jam berlalu, tapi nomor antrian saya tak kunjung muncul di papan digital.  Hati saya mulai gelisah, maklum kantor ini tutupnya jam 5:00 sore. “Lagi antri juga, bu?” sapa seorang ibu separuh baya yang langsung duduk di sebelah saya.  “Iya bu, tapi nomor saya masih jauh.  Padahal sudah jam segini,” jawab saya sambil tersenyum galau.  “Ya sudah, ibu ikut saya saja.   Tinggal dua kali panggilan lagi tiba giliran saya,” katanya dengan ramah menawarkan bantuan. “Loh, memangnya bisa ya bu laporan ini dititipkan?” tanya saya kurang mengerti. “Bisa kok, kan batasnya 3 laporan untuk satu  nomor antrian.   Ayo bu, kasih ke saya laporannya biar saya bawa ke loket sekalian,” sahutnya lagi dengan ramah.  “Aduh, terimakasih sekali.  Saya mendapatkan rejeki nih di sore hari…,” jawab saya dengan riang karena mendapat keberuntungan yang tak terduga.

Ayat renungan Roti Pagi ini mengatakan bahwa hikmat dan kebijakan Tuhan amat dalam, keputusanNya tak terselidiki, dan jalanNya tak dapat dipahami manusia.  Kita senang untuk menerima hal tak terduga dan kejutan yang menyenangkan.  Apalagi bila dalam keadaan yang kelihatannya mustahil, tiba-tiba dibukakan jalan keluar yang kita tidak sangka-sangka. Allah kita sanggup melakukan hal-hal yang di luar dugaan kita.  Mulai dari hal yang kecil hingga masalah yang kita rasa besar sekali pun, Allah tahu keperluan kita.  Ia mau kita bersandar pada kebesaran hikmatNya.  Sering pikiran manusia yang terbatas ini tidak dapat memahami jalan dan keputusan Tuhan.  Dengan keterbatasan yang kita miliki, kita diajak untuk hanya percaya dan bergantung pada setiap keputusanNya.  Melalui jalan yang tak terduga,  Allah memberi yang terbaik bagi kita.

Have a wonderful day !

Bagikan Roti Pagi ini kepada sahabat anda.  Gunakan tombol “Tell A Friend” di bawah ini.