Wednesday, April 20, 2011

Keharmonisan Dalam Hubungan Kekristenan

Kebaktian Vesper di Gereja Advent Kemang Pratama di mulai jam 07.40. Cuaca hujan tidak mengurangi semangat umat-umat Tuhan untuk berbakti. Dan untuk memulai acara jemaat berdoa di dalam hati masing-masing. Nyanyian pembukaan diambil dari lagu sion nomor 185 “ Ku Datang Hampir KepadaMu “ dipimpin oleh bapak Willy Wuisan sebagai pembawa acara dan doa buka oleh bapak Manurung. Lagu pujian dibawakan oleh keluarga Gembala Jemaat Pdt. Sonny Kapitan dengan judul “ Search Me ”.

Firman Tuhan yang disampaikan oleh bapak David Tampubolon berjudul “Keharmonisan Dalam Hubungan Kekristenan“, yang menekankan bahwa, dalam situasi dan kondisi apapun hubungan yang harmonis di dalam keluarga Allah haruslah tercipta. Tantangan – tantangan selalu datang dan berusaha melemahkan dan menghancurkan keharmonisan hubungan umat-umat Tuhan satu dengan yang lainnya dalam rupa keegoisan, cinta akan uang dan dalam banyak hal lainnya. Masalah – masalah tidak akan pernah berakhir dan akan selalu datang. Namun janji Firman Tuhan di dalam 2 Korintus 4 : 1- 7 mengatakan bahwa Roh Kudus yang ada di dalam hati dan pikiran kita akan memberikan kekuatan yang melimpah-melimpah dan akan menyanggupkan kita menghadapi tantangan hidup. Sehingga keharmonisan dapat terjaga oleh kekuatan yang datangnya dari Tuhan. Oleh sebab itu mintalah Roh Kudus agar mau tinggal di dalam hati dan pikiran kita sehingga Tuhan akan menyanggupkan dan memampukan menghadapi masalah – masalah yang datang dan kita akan menjadi umat-umatNya yang setia . Amin.

Untuk meng-aminkan firman Tuhan, Jemaat menyanyikan lagu sion nomor 145 “ Kalau Serta Tuhan “ sebagai lagu penutup dan diakhiri dengan doa oleh bapak David Tampubolon. Selesai kebaktian jemaat membentuk lingkaran di dalam gereja dan menyanyikan lagu “ God is so good” dan mengucapkan yel-yel, Selamat Sabat 3X, Tuhan Memberkati, Halleluya, Amin.

-Mei-