Hari Sabat 10 Oktober 2009, cuaca di luar gereja Kemang Pratama sangat cerah. Menambah sukacita di hari Sabat yang indah. Jemaat tengah bersiap mendengarkan dorongan Pelayanan Perorangan (PP) yang dibawakan oleh Ibu Shally Tambunan, pemimpin departemen Sekolah Sabat di jemaat. “Ada berbagai karunia yang Tuhan berikan kepada kita. Ada yang bisa berkhotbah seperti yang dimiliki oleh anggota-anggota jemaat kita. Ada juga yang memiliki karunia menyanyi seperti yang dimiliki oleh anak-anak kita, orang muda dan orang tua yang ada di sini.”, kata Shally mengawali dorongan PP pagi ini. “Di antara karunia-karunia yang Tuhan berikan, salah satu karunia yang dimiliki oleh semua orang adalah karunia memberi.”, lanjut Ibu Shally.
Ibu Shally memaparkan satu cara memberi kepada orang lain, yaitu memberi kabar baik keselamatan. “Ada satu cara yang bisa anda lakukan dalam memberitakan kabar baik kepada orang lain. Di tangan saya ada model baru Suara Nubuatan. Bila anda mau menggunakan karunia memberi, anda dapat bagikan ini kepada sahabat-sahabat anda. Kita juga memiliki buku “Tanda-tanda Hari Kiamat”. Semua tersedia di departemen Sekolah Sabat.”, ujar Ibu Shally lagi. Lebih lanjut Ibu Shally mengajak setiap anggota jemaat untuk menggunakan karunia memberi yang Tuhan telah berikan. “Semua bisa anda lakukan dengan mudah. Ambil buku ini dan bagikan. Bila ini anda lakukan, maka anda telah ikut serta dalam kegiatan PP. Dan, anda telah melayani Tuhan dengan karunia yang anda miliki.”, himbau Ibu Shally agar semua jemaat aktif dalam kegiatan pelayanan perorangan, melalui memberi kabar baik kepada orang lain.