Monday, February 16, 2009

Menjadi Saksi

Kisah 22:15 “Sebab engkau harus menjadi saksi-Nya terhadap semua orang tentang apa yang kaulihat dan yang kau dengar.”






Allah mengerti… Allah perduli…. Segala persoalan yang kita hadapi”, demikian bait-bait lagu itu dinyanyikan oleh seorang anak muda dengan penuh perasaan. Anak muda ini bukan sedang menyanyi di gereja atau di sebuah konser, tapi di sebuah bis kota. Ya, anak muda ini sedang mengamen. Dia membawakan 2 buah lagu yang cukup menghibur. Paling tidak buat saya. “Terima kasih, terima kasih”, ucapnya ketika tangan-tangan memberikan recehan ke sebuah bekas bungkus permen yang diedarkannya. Dan secara spontan, sayapun merogoh saku saya untuk memberikan kepada anak muda tersebut.

Mas, lagunya bagus sekali…”, kata saya ketika dia berdiri di dekat pintu belakang untuk bersiap-siap turun di terminal. “Terima kasih Mas. Hanya ini yang bisa saya lakukan. Saya senang, kalau mas suka dengan lagu ini. Biar menjadi berkat buat mas.”.
“Mas, kenapa mas menyanyikan lagu ini? Maksud saya, biasanya para pengamen hanya menyanyikan lagu sekular?”, tanya saya kembali. “Suka aja mas”, jawabnya. “Lagi pula lagu ini memang merupakan pengalaman pribadi saya. Dan saya mau orang lain juga mengetahui betapa baiknya Tuhan. Anggap saja saya sedang bersaksi menyaksikan pekabaran Tuhan”. Saya terdiam. “Anggap saja saya sedang bersaksi…”, kata-kata ini terus ada di benak saya sampai anak muda itu melompat keluar dari dalam bis.

Ayat hari ini mengingatkan kita untuk kita menjadi saksi bagi Yesus. Anak muda itu melakukannya dengan menyanyikan lagu pujian kepada Tuhan, karena hanya dengan cara itu ia dapat bersaksi. Dalam kehidupan kita sekarang ini mungkin ada cara yang bisa kita lakukan untuk menjadi saksi Tuhan, mulai dari hal yang kecil, atau hal yang sederhana, yang penting kita mencoba untuk belajar menjadi saksi bagi Tuhan. Boleh jadi melalui perkataan kita yang ramah, sikap kita yang lemah lembut, atau simpati kita dan keperdulian kita kepada orang lain. Hal-hal tersebut dapat membangkitkan keinginan orang untuk mengenal Yesus. Marilah kita menjadi saksi bagi Yesus setiap hari.

God Bless Us !

Gunakan tombol “Tell A Friend” untuk membagikan Roti Pagi ini kepada sahabat anda.