Saturday, August 15, 2009

Menyaksikan Kegenapan Janji Tuhan

Roma 10 : 11 "Karena Kitab Suci berkata : 'barangsiapa yang percaya kepada Dia, tidak akan dipermalukan.' "








Setelah menikmati masa liburan yang menyenangkan, tiba saatnya untuk pulang ke rumah. Kami tiba di bandara 30 menit lebih cepat dari jadwal keberangkatan. Sore itu cuaca terlihat tidak begitu baik, awan gelap sudah berkumpul di langit sejak siang tadi. Sepertinya hujan akan turun, tetapi belum juga setetes air jatuh dari awan. Setelah mengurus semua yang diperlukan, kami diminta segera memasuki pesawat. Seperti biasa di dalam pesawat pramugari memberi penjelasan standar keselamatan dan pesawat sudah berada di awan-awan tidak lama kemudian. Kebetulan kami tidak duduk bersama, saya bersama si kecil dan si sulung bersama papanya. “Pa, sepertinya terjadi sesuatu dengan pesawat ini ya…, aku rasa pesawat ini jadi menurun… ”, kata si sulung. “Mungkin menghindar dari awan tebal…, kamu tidak usah khawatir ya…”, jawab suami menenangkan. Saya melirik ke arah sebelah saya, si kecil wajahnya mulai berubah. Dia memang pernah mengalami trauma dengan awan gelap. Ketika itu hari Minggu, kami mengisinya dengan berenang bersama di satu tempat rekreasi renang yang relatif baru dan lengkap. Saat anak-anak sedang beristirahat dan akan makan siang, tiba-tiba langit menjadi gelap dan angin kencang sekali mengangkat beberapa barang, tenda bernaung, dan yang lainnya. ”Ada badai !”, teriak beberapa orang kala itu. “Mama…mama…!!”,teriak si kecil histeris dan ketakutan melihat kejadian yang datang begitu cepat. “Mama, adek mau pulang…! Adek takut badai !”,demikian peristiwa yang terjadi beberapa bulan yang lalu. Saya bisa maklum jika dia ketakutan melihat awan gelap saat ini.

“Para penumpang yang terhormat…! Anda diminta untuk mengenakan sabuk pengaman saat ini, karena cuaca buruk di luar pesawat!”, tiba-tiba kami mendengar pengumuman yang disampaikan oleh pramugari. Si kecil langsung menangis ! “Mama…! Adek takut…! Mama, kalau di luar ada badai pesawat kita bisa ditarik dan jatuh seperti kejadian di kolam renang waktu itu…!!”, suara tangisnya mulai membesar. “Adek tidak boleh takut, Tuhan pasti akan membuat badai itu jadi tenang ya…”, saya berusaha menenangkan dan memberi janji pertolongan Tuhan. Sementara suami dan si sulung juga berusaha mengalihkan pikiran si kecil. Saat itu juga saya berdoa dalam hati, “Ya Tuhan tunjukkanlah kuasa Mu agar anak hamba yang masih kecil ini bisa melihat bahwa Engkau ada dan Kuasa-Mu akan membuat cuaca kembali tenang.”,demikian doa singkat saya saat itu. Saya buka mata saya, melihat keluar cuaca masih sangat gelap. Saya peluk erat si kecil kemudian saya ajak dia juga untuk berdoa. Tidak lama kemudian kembali saya melihat keluar, perlahan tapi pasti awan-awan gelap mulai bergeser dan cuaca menjadi begitu terang. “Mama !! Papa..! Lihat di luar terang lagi loh…! Sudah engga ada awan gelap!”, teriak si kecil kegirangan. “Tuhan itu baik..Tuhan mendengar doa kita!”, demikian kata-katanya yang polos keluar dari mulutnya. “Ya Tuhan terimakasih, karena Engkau sudah mendengar permohonan hamba. Dengan demikian Engkau membiarkan anak hamba yang masih kecil ini melihat dengan nyata Kuasa-Mu yang ajaib.”, seru saya dalam hati berdoa. Sepanjang perjalanan yang sisa kami menikmati perjalanan ini dengan nyaman.

Ayat renungan kita pada pagi yang indah ini mengatakan tentang janji Tuhan bahwa orang yang percaya tidak akan dipermalukan. Ada banyak janji-janji Tuhan di dalam alkitab bagi orang yang percaya kepada-Nya. Janji ini memberi kepastian bahwa Tuhan akan memberkati, memelihara, melindungi dan mengelilingi orang yang percaya kepada-Nya. Tuhan siap untuk memberi janji-janjiNya pada saat kita membutuhkannya. Terkadang kita menghadapi situasi sulit yang membuat kekhawatiran dalam diri kita. Mari kita datang kepada Tuhan. Kita meminta Tuhan memberikan janji-Nya. Kita hampiri Tuhan dengan penuh kerendahan hati dan percaya sepenuhnya. Hati yang percaya akan menerima janji-janji Tuhan yang limpah. Tuhan tidak akan mempermalukan orang yang percaya kepada-Nya.

May we receive His wonderful blessings today !