Monday, July 27, 2009

Perkemahan Pathfinder (Bag. 3) : Aktifitas Dimulai !

Hari Rabu 1 Juli 2009, jam menunjukkan pukul 5:00 pagi. Walaupun udara terasa amat dingin yang sangat menggigit di area kampore Coban Rondo ini, kami mencoba untuk bangun dan pergi ke tenda Pathfinder Salemba untuk renungan pagi bersama, karena kita tergabung dalam kelompok kemah yang sama. Setelah selesai renungan pagi, kami kembali ke tenda, dan melakukan pembagian tugas. Ada yang mencuci piring, membersihkan lokasi tenda, dan beberapa tugas lainnya. Setelah itu kami makan pagi yang telah disiapkan. Usai makan pagi, kami kembali bersiap-siap untuk mengikuti acara games. Kita pergi ke lapangan bersama pembina kami kak Ricky Tambunan.

Permainan-permainan yang disiapkan sangat menantang keberanian, kerjasama tim, kesabaran, dan setia kawan. Misalnya, permainan merangkak di dalam sungai. Dalam permainan ini badan kami tidak boleh menyentuh tali yang telah direntangkan di atas kami. Saya adalah yang termasuk gagal dalam permainan ini, karena saya tidak tahan air yang begitu dingin. Namun ada beberapa teman yang sukses dan mereka senang sekali. Permainan berikut adalah flying fox yang sangat menegangkan! Lokasi permainan yang sangat tinggi dan di bawah ada sungai, waduh…berani nggak ya ?? Saya akhirnya memberanikan diri untuk mencoba permainan flying fox ini. Namun ketika saya sudah berada di tepi dan melihat ke bawah, saya merasa pusing..., dan akhirnya tidak jadi mencoba permainan ini !

Kami pergi ke lokasi permainan yang lain dan mencoba panjat jaring-jaring. Kebetulan mentor permainan tersebut adalah kak Annie Simanjuntak. Salah satu kawan kami, Timmy, mencoba untuk naik. Tapi tiba-tiba kakinya terasa kram! Banyak yang berusaha menolongnya. Di sini terasa kekompakan kami sebagai tim, saling menolong dan persahabat dengan yang Pathfinder yang lain menjadi lebih erat. Yang paling lucu adalah permainan terakhir yaitu membawa tepung dengan cara berjongkok ke teman yang ada di belakang kita. Wajah serta tubuh kami akhirnya penuh tepung!! Masih banyak lagi permainan yang memiliki pelajaran berharga buat kami. Pokoknya kami merasa sangat senang, dan sangat excited !! Pukul 12.30 siang kegiatan games telah selesai, dan kami kembali ke tenda untuk membersihkan diri dan akhirnya makan siang bersama. Wah…, makanan yang disediakan semuanya enak-enak dan kami tidak segan-segan tambah nasi dan lauknya berulang-ulang kali. Lapar sekali sehabis bermain pagi ini !

Jam 13.00 kami bersiap-siap ke lapangan utama untuk mengikuti kegiatan pelayanan masyarakat, yaitu membantu masyarakat setempat membersihkan lingkungan dan melakukan penataan dusun masyarakat di sekitar perkemahan. Kegiatan pelayanan masyarakat ini dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok siswa SD-SMP dan siswa SMA. Semua bergiat dan semangat bahu membahu melaksanakan pelayanan ini. Kami merasa senang karena dapat membantu penduduk setempat di Coban Rondo, Malang ini. Kami selesai kira- kira pukul 5 sore dan bergegas kembali ke kemah untuk mandi dan menikmati makan sore kami. Setelah itu, kami mengikuti acara kebaktian malam. Sudah lelah semua mengikuti kegiatan yang menyenangkan hari ini. It’s time to sleep now… besok kita terusin lagi ceritanya.... Until tomorrow ya …!! Good night...! Sszzzz....!