Saturday, January 21, 2012

OPERATION GLOBAL RAIN


Doa Bersama 10 hari, Hari ke-3

Tema : "Deeper Faith/Abiding in Christ"


Di temani sedikit bintang2 dilangit, ditingkahi sedikit rintik hujan, minggu sembahyang doa 10 hari memasuki hari ke-tiga dengan tema Operation Global Rain – Deeper Faith/ Abiding in Christ. Acara malam ini begitu spesial karena disamping banyak anggota yang hadir, terdapat juga tamu-tamu spesial salah satunya tamu dari konferens yaitu Pdt.Arbeni Sagala beserta Ibu juga terlihat turut hadir yaitu Pdt. Silitonga beserta Ibu (Orang tua dari Sdr.Jamesson Silitonga).

Acara di mulai tepat pukul 19.30 WIB, sebagai pemimpin acara adalah Ibu Yunita Wuisan. Diawali lagu pembukaan LS. No. 24 – “Iman orang Saleh Kekal”, seluruh anggota jemaat menyanyikan semua ayat dengan penuh khidmat dan sukacita. Doa pembukaan dilayangkan oleh Bp. Joko Prasetyo. Dan dilanjutkan dengan sebuah lagu pujian sebagai penghantar firman dibawakan oleh Keluarga S.Purnama & Keluarga Karman.

Ringkasan firman malam ketiga yang bertemakan “Deeper Faith/Abiding in Christ” disampaikan oleh Bp. Pdt H.M Siagian sebagai penghantar pokok2 doa yang akan disampaikan dalam masing-masing kelompok doa.
--The Acts of the Apostles page 564 berkata : Allah mau semua anak-anakNya gembira, mengalami damai, dan hidup dalam penurutan. Dengan melatih kehidupan beriman, orang-orang percaya akan masuk dalam berkat-berkat itu. Melalui Iman, kelemahan tabiat akan disempurnakan, setiap kecemaran akan dibersihkan, segala kesalahan akan diperbaiki, dan kebaikan akan dipertambahkan— sebuah statement pembuka yang disampaikan oleh Pdt HM Siagian untuk melengkapi tema Deeper Faith malam itu.

Beliau menambahkan, “Sebab semua yang lahir dari Allah, mengalahkan dunia. Dan inilah kemenangan yang mengalahkan dunia : Iman kita – I Yoh 5 : 4. Sesuai dengan lagu pujian yang telah disampaikan sebelumnya yang terdapat dalam LS 90 “ Dalam Dunia Banyak amat Pencobaan Kita” .
Waktu kita melatih iman kita adalah pada waktu kita merasakan kekurangan Roh Kudus. Bila awan tebal dan gelap sepertinya menutupi pikiran kita, itulah waktunya untuk menghidupkan iman untuk menembus kegelapan dan membuyarkannya. Kembali Beliau menegaskan, Iman yang benar adalah iman yang bersandar pada janji yang berasal dari firman Allah, dan bagi orang-orang yang menurut firman itu yang akan menuntut janji yang mulia itu. Ibrani 11 : 6 – Tetapi tanpa iman tidak mungkin orang berkenan kepada Allah. Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh2 mencari Dia.

Sebelum membentuk kelompok2 doa, beberapa permohonan telah disampaikan oleh anggota jemaat untuk selanjutnya menjadi pokok doa di masing2 kelompok, yaitu : 1. Sdri Stefani yang masih berbaring sakit, 2. Anak menantu dari Ibu Etty yang sedang mencari pekerjaan dan berencana membangun bisnis agar dapat berjalan dengan baik, 3. Satu keluarga yang sedang dalam pergumulan  rumah tangga, 4. Berdoa bagi persatuan dan kesatuan dalam hal pelayanan di dalam jemaat Kemang Pratama, 5. Jiwa yang baru saja bertemu dengan Gembala Jemaat (seorang gadis dan ibunya) agar mendapatkan kerinduan untuk belajar firman Allah. Selanjutnya menambahkan pokok2 doa lainnya baik secara pribadi maupun kelompok di kelompok doa masing2.
Pemimpin acara, Ibu Yunita Wuisan memandu jalannya process doa ACTS, dengan membacakan ayat2 Alkitab dan bersama2 menyanyikan lagu2 dari Lagu Sion sebagai pengantar tiap tahapan doa, untuk selanjutnya pokok doa akan diteruskan di masing2 kelompok doa secara bergantian. Setelah seluruh tahapan doa berakhir, anggota jemaat bersama2 menyanyikan Ls No. 2 – “Kepada Allah Bri Puji” dan diakhiri doa berkat oleh Bp. Pdt. HM Siagian.

Acara minggu sembahyang 10 hari malam ke 3 berkhir tepat pukul 21.00 WIB, anggota jemaat keluar dengan teratur sambil berjabat tangan dengan pembawa acara dan pembawa firman, dan diakhiri dengan membentuk lingkaran sambil bepegangan tangan, menyanyikan lagu “God is so good” setelah itu mengucapkan Selamat Sabat 3 x , Tuhan memberkati, Halleluyah, seperti yang biasa dilakukan setelah acara Vesper.
Selamat malam saudara2, sampai bertemu kembali di malam2 selanjutnya, kita beroda akan kecurahan Roh Kudus yang akan menguatkan, menumbuhkan, bahkan meningkatkan Iman kerohanian kita untuk siap menerima hujan akhir. Tuhan memberkati.

-Lynda Karman-