Selamat pagi ! Kita berjumpa lagi di Dapur Selera ! Hari ini, kami menyajikan resep yang bisa dicoba di dapur anda, yaitu Ongol-ongol yang telah disiapkan oleh Ibu Dahlia Hutauruk. Menu yang nikmat ini pas untuk disantap di saat santai bersama keluarga anda.
Semua resep telah diuji di Dapur Selera Kemang Pratama.
Selamat mencoba !
1 butir kelapa muda
1 bungkus kecil Vanili
½ kg tepung sagu “Tani”
¼ kg gula aren
¼ kg gula pasir putih
7 gelas air
Garam secukupnya
Daun pandan secukupnya
1 bungkus kecil Vanili
½ kg tepung sagu “Tani”
¼ kg gula aren
¼ kg gula pasir putih
7 gelas air
Garam secukupnya
Daun pandan secukupnya
- Masak gula putih, gula aren, dan pandan dengan 3 gelas air sampai gulanya cair. Lalu disaring.
- Di tempat lain, campurkan 4 gelas air, tepung dan vanili. Aduk sampai rata. Lalu, masukkan air gula yang sudah disaring tadi.
- Masak sampai matang. Aduk terus, sampai tidak lengket di sendok dan warnanya menjadi coklat tua. Biarkan sampai dingin.
- Gulingkan ongol-ongol di atas kelapa, sehingga bulatan terselimuti oleh kelapa.
- Kini ongol-ongol siap dihidangkan
Selamat menikmati ongol-ongol yang lezat bersama keluarga anda dan sampai jumpa lagi di menu Dapur Selera hari Minggu depan !