Thursday, December 03, 2009

Pertandingan Seru di Retreat Kemang Pratama

Hari Jumat 27 November sudah menunjukkan pukul 07:00 pagi. Setelah tadi malam bapak-bapak menghabiskan waktu sambil menunggu mengantuk dengan bernyanyi, pagi ini pun mereka mengisi waktu sementara sarapan pagi disiapkan dengan mengumandangkan lagu-lagu yang segar. Di antaranya ada Bapak Willy Wuisan, Bapak Aswin dan Bapak David Tampubolon, sambil diiringi permainan keyboard Bapak Agustinus Silalahi, bass gitar oleh Bapak Rizal Maringka dan gitar oleh Bapak Sontani Purnama. Menu sarapan pagi yang sudah dipersiapkan oleh tim konsumsi adalah nasi goreng dengan sayur, ketimun dan tomat serta bubur kacang hijau hangat yang disantap dengan begitu lahapnya oleh seluruh peserta retreat jemaat Kemang Pratama. Pagi ini panitia telah mempersiapkan pertandingan futsal dan volley yang akan diikuti oleh kelompok Merah, Kuning, Hijau dan Biru. Tentu saja makanan ini akan menjadi enerji buat menghadapi pertandingan ini. Cuaca cerah menghiasi langit di sekitar Vila Erika hari ini.

Masing-masing kelompok telihat sangat bersemangat dalam mengikuti semua kegiatan. Ini terlihat dari wawancara yang dilakukan spontan oleh Bapak Willy kepada Bapak Christian Siboro dari kelompok biru dengan Bapak Dixon Simanjuntak dari kelompok Merah. Mereka masing-masing mengaku sebagai tim yang paling hebat dan kompak. Pertandingan futsal putra pertama adalah antara regu Biru yang terdiri dari Robert, Melvin, Bryan, Bapak David dan Bapak Christian Siboro melawan regu Kuning yang terdiri dari Timoti Tambunan, Reinhard, Bapak Asto, Bapak Joy Silaban dan Bapak Aswin. Pertandingan yang dipimpin oleh wasit bapak Dixon dan bapak Gilbert berjalan dengan ketat. Gol pertama dicetak oleh Timoti. Sorak sorai pendukung tim Kuning terdengar penuh semangat. Tapi keunggulan ini tidak bertahan lama. Berturut-turut tim Biru menyarangkan bola ke gawang Kuning yang dikawal oleh Reinhard. Di paruh kedua Bapak Ramlan Sormin masuk menggantikan Bapak Aswin. Pertandingan berjalan dengan tempo cepat. Tim Biru kembali menyarangkan gol. Di akhir laga, regu Kuning mengakui keunggulan kelompok Biru dengan skor 2-4.

Selanjutnya pertandingan futsal putri pertama adalah antara regu Kuning yang terdiri dari Sari, Raisa, Friska, ibu Yunita dan ibu Debby melawan regu biru yang terdiri dari Vivi, Nana, ibu Sally, ibu Dahlia, dan ibu Solihin dimenangkan oleh regu kuning dengan skor 1-0 yang diciptakan melalui tendangan pinalti oleh Sari Silalahi. Wasit yang memimpin pertandingan ini adalah Bapak Ramlan Sormin. Pertandingan futsal putra kedua adalah antara regu Merah yang terdiri dari Joshua, Junior, Bapak Gilbert Sinaga, Bapak Dixon dan Bapak Karamoy melawan regu hijau yang terdiri dari Daniel, Timmy Purnama, Veber Sormin, Bapak Richard Pelaupessy dan Bapak Ricky Tambunan yang dipimpin oleh wasit Bapak Ramlan. Pertandingan berjalan ketat dan cepat selama 2 x 15 menit. Priiiiitttttt…..!! Wasit meniupkan pluit panjang tanda pertandingan berakhir. Pertandingan dimenangkan oleh regu Merah dengan skor 3-2. Pertandingan futsal putri kedua adalah antara regu merah yang terdiri dari Hana, Elsa, ibu Odoria, ibu Gladys dan ibu Elin melawan regu hijau yang terdiri dari Della, ibu Fany, ibu Annie, ibu Naomi dan ibu Meiske dipimpin oleh wasit bapak Ramlan Sormin, dimenangkan oleh regu merah dengan skor 1-0.

Sementara pertandingan futsal berlangsung, anak-anak juga melakukan beberapa perlombaan. Perlombaan yang dilakukan adalah memindahkan bola dari sisi kolam yang satu ke sisi kolam yang lain berjalan dengan seru. Dengan semangat tapi tetap berhati-hati agar tidak jatuh di kolam yang licin, anak-anak putra dan putri mencoba untuk menjadi yang tercepat memindahkan bola dari satu sisi kolam ke sisi yang lain. Selain itu ada lomba membawa kelereng disendok yang digigit. Lomba ini juga dilakukan anak-anak di dalam kolam renang. Anak-anak yang terlibat dalam perlombaan ini adalah Ivana, Michelle, Marcel, Dave, Glory, Rivaldo, Alice, Kimmy, Ody, dan Junior. Yang tidak kalah menarik adalah pertandingan meniup bola yang diletakkan di dalam gelas dan memindahkannya ke deretan gelas-gelas lain dengan cara ditiup. Serunya lagi, gelas ini sudah diisi dengan tepung terigu. Sehingga setiap kali mereka mencoba meniup bola, maka tepung putih berhamburan menutupi sebagian wajah anak-anak ini. Hahaha….!!! Mereka tertawa senang bila melihat wajah temannya menjadi putih. Sementara yang meniup juga merasa geli membayangkan wajah mereka menjadi putih. Tapi mereka terus bersemangat meniupkan bola-bola itu hingga pindah ke gelas terakhir. Pertandingan seru berhadiah sepatu ini dimenangkan oleh Chloudya Siboro dan Marcellino Karamoy.

Di lapangan rumput, pertandingan final futsal putra berlangsung antara regu Merah dan Biru. Pertandingan puncak ini berakhir dengan kemenangan mutlak oleh regu Biru dengan skor 5-0. Wah..wah..! Ternyata regu Merah kewalahan menghadapi si Biru. Di final futsal putri antara regu Merah dan Kuning . Pertandingan berlangsung dengan sangat seru. Masing-masing berusaha membobolkan gawang lawannya. Wow…ternyata para wanita hebat juga dalam soal bermain futsal ini! Empat buah gol diborong oleh regu Merah yang semuanya diciptakan oleh Ibu Odoria. Satu-satunya gol untuk tim Kuning diciptakan oleh Ibu Debby. Tim Merah menang mutlak atas tim Kuning dan mendapat predikat juara pertama Futsal putri.

Pertandingan selanjutnya adalah volley, kali ini pertandingan dilakukan tidak antar kelompok tetapi dilakukan oleh peserta retreat yang ingin berolah raga volley. Sementara pertandingan-pertandingan berlangsung di lapangan, di ruang tengah villa terjadi kegiatan yang tak kalah menarik. Grup band Kemang Pratama yang terdiri dari bapak Ramlan pada bass gitar, Bapak Joy dengan gitar, dan Bapak Agustinus pada keyboard mengiringi beberapa vokalis terkenal yaitu Bapak Zepelin Sijabat, Bapak David dan opung Sormin. Begitu merdunya suara mereka hingga membuat Bapak Munas dan Bapak Aswin yang semula ikut menyanyi, kini terlelap tidur di sofa. Ternyata peminat untuk menjadi vokalis bertambah lagi. Duet bapak Wilson dan ibu Naomi pun urun suara. Anak-anak yang sudah selesai mandi sehabis berlombapun tak terlihat kelelahan. Mereka juga ikut berkumpul diruang tengah untuk bernyanyi, mereka adalah Ody, Michelle, Kimmy, Shandy, Elsa, Hana dan Sari.

Yang tak kalah pentingnya adalah ibu-ibu yang dengan setia melakukan pekerjaannya di dapur untuk menyiapkan makanan bagi seluruh peserta retreat. Mereka adalah Ibu Meiske, Ibu Adeline, Ibu Solihin, Ibu Dahlia, Ibu Janet, Ibu Gladys, Ibu Yunita dan Ibu Debby, dengan menu-menu sehat yang mereka siapkan semua peserta retreat dapat tetap sehat selama menjalani semua kegiatan di Vila Erika ini. Pertandingan-pertandingan yang cukup melelahkan membuat semua peserta retreat menjadi lapar. Tepat pukul 12.30 makanan telah siap dihidangkan, doa makan dilayangkan oleh Bapak Munas Tambunan. Menu siang ini adalah soto ayam, tumis buncis, tempe goreng, dan sambal ikan teri. Wah…lezat sekali ! Semua sangat lahap makan siang. Selesai makan, setiap kelompok diberikan waktu untuk mempersiapkan kelompoknya untuk acara yang ditunggu-tunggu yaitu Gong Show. Penampilan dari ke-empat kelompok yang dijamin mengocok perut dan kocak akan ditampilkan pukul 14:00 siang ini. Usai makan kelompok Hijau, Merah, Biru dan Kuning segera bersiap-siap dengan acara spektakuler mereka masing-masing. Waduh…jadi penasaran nih ingin cepat menonton acaranya…! Kita lihat deh besok pagi acara yang mereka buat…!