If I could catch a rainbow, I would do it just for you, and share with you its beauty, on the days you're feeling blue. If I could build a mountain, you could call your very own, a place to find serenity, a place to be alone. If I could take your troubles, I would toss them in the sea, but all these things I'm finding, are impossible for me. I cannot build a mountain, or catch a rainbow fair, but let me be what I know best, a friend who's always there. - Kahlil Gibran -
Thursday, December 17, 2009
Anak-anak Mengucapkan Kesepuluh Firman Tuhan
Hari Sabat 12 Desember 2009 menjadi hari Sabat Untuk Anak di jemaat Kemang Pratama. Sejak pagi anak-anak telah mengambil bagian di jam kebaktian Sekolah Sabat, mengisi acara Mision dan dorongan Pelayanan Perorangan. Usai kebaktian Sekolah Sabat, tiba saatnya untuk menghafalkan Kesepuluh Firman Allah yang terdapat di dalam kitab Keluaran 20 : 1 – 17. Kalau biasanya ayat hafalan ini diucapkan oleh satu orang, maka di hari Sabat istimewa ini ada 17 anak-anak dilibatkan untuk mengucapkan satu per satu ayat tersebut. Mereka telah berlatih di rumah dengan baik dan semua dengan lancar mengucapkan ayat-ayat yang berisi sepuluh perintah Tuhan. Rodney Maringka memulai dengan ayat pertama dan diakhiri oleh Verel Sormin yang menyebutkan ayat ke-17 yang berisikan hukum yang ke-sepuluh. Setiap anak terlihat penuh dengan sukacita di wajah mereka masing-masing.