Sunday, December 20, 2009

Dapur Selera : Tofu Vegetarian


Selamat pagi ! Kita berjumpa lagi di Dapur Selera hari Minggu ini. Kami menyajikan resep masakan baru untuk dicoba bersama keluarga anda di rumah. Hari ini kita mencoba menu masakan Tofu Vegetarian yang telah disiapkan oleh Ibu Ully Tambunan. Hidangan yang sehat dan segar ini pas sekali untuk dinikmati bersama keluarga anda.

Resep ini telah diuji di Dapur Selera Kemang Pratama.

Selamat mencoba !


Bahan-bahan :

- 5 buah tofu rasa telur
- ¼ kg sayur Pokcai


Bumbu-bumbu :

- Saus tiram vegetarian secukupnya
- 5 siung bawang putih, diiris-iris
- 1 butir bawang bombay, diiris-iris
- Mentega secukupnya
- 1 sendok makan tepung maizena



Cara membuat:

- Tofu dipotong lalu digoreng
- Sayur Pokcay direbus sebentar
- Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan mentega
- Masukkan air rebusan sayur Pokcai ke dalam tumisan
- Masukkan saus tiram secukupnya

- Setelah mendidih, masukkan tofu
yang sudah digoreng selama lebih kurang 15 menit
- Masukkan tepung maizena 1 sendok makan
- Setelah matang, tofu sudah siap untuk dihidangkan
- Letakkan sayur Pokcay di atas tofu


Tofu Vegetarian kini siap dihidangkan di meja makan keluarga anda. Selamat menikmati dan sampai jumpa lagi hari Minggu depan !