Wednesday, March 09, 2011

Pekan Doa RT Hari ke-4 - Mengapa Ada Jurang Kasih?

Pekan doa Rumah Tangga malam ke 4 diadakan dikediaman keluarga Yusak Barnabas. Acara yang dipimpin oleh bapak Jamesson Silitonga dimulai pada pukul 19.35 dengan menyanyi dari lagu sion no. 258 "Betapalah Eloknya di Rumah Tangga" dan doa buka dilayangkan oleh ibu Tina Wira.Sebuah lagu istimewa dilantunkan dengan merdu oleh keluarga bapak Agustinus Silalahi dengan judul "Solo El Amor (Hanya Kasih)"

Sebelum pembahasan dengan judul "Mengapa Ada Jurang Kasih" dibawakan oleh bapak Pendeta HM Siagian, sekitar 40 orang anggota jemaat yang hadir malam ini menyanyikan lagu tema "Ku Senang Berada Dalam Kluarga Allah".

Ada 3 tipe orangtua dalam mendidik anak, yaitu:

  • Overprotection (perlindungan yang berlebihan), dikenal dengan istilah model orang tua induk ayam. Konsekuensi yang terjadi pada anak-anak akibat orangtua yang overprotection:
  1. Kalau sudah lepas dari pengawasan orangtua, mudah jatuh ke dalam pencobaan
  2. Kurang mandiri / kurang berani mengambil keputusan
  3. Tidak percaya diri
  4. Mudah ikut-ikutan dengan teman-teman yang kurang baik
  • Overcontrol (pengawasan yang berlebihan), dikenal dengan istilah model orangtua sersan. Konsekuensi yang terjadi pada anak bila orangtua overcontrol:
  1. Anak kurang berani
  2. Daya juang kurang
  3. Senang memerintah orang lain melakukan apa yang diinginkan
  4. Kurang kreatif

  • Overindulgence (terlalu menuruti kemauan anak), dikenal dengan istilah model orangtua disney. Biasanya terjadi pada orangtua yang kaya sehingga selalu memberikan apa yang anak inginkan walaupun sebenarnya tidak diperlukan. Konsekuensi yang terjadi pada anak yang orangtuanya overindulgence:
  1. Cenderung boros dan tidak bisa mengekang diri
  2. Menjadi egois

Segala sesuatu jangan dilakukan secara over. Orangtua seharusnya instropeksi diri dan menempatkan diri pada diri anak tersebut sehingga orangtua dapat mendidik dan berperilaku dengan sewajarnya. Perlindungan, pengawasan dan pemanjaan perlu dilakukan disesuaikan dengan usia anak.Sebaiknya orang tua mengganti kalimat perintah menjadi kalimat tanya atau kalimat pernyataan (kata-kata positif). Yang terpenting segala sesuatunya harus dikomunikasikan bersama antara orangtua dengan anak.

Sesi diskusi berjalan sangat menarik, tanpa terasa waktu sudah menunjukkan pukul 21.15, acara ditutup dengan menyanyi dari lagu sion no 260 "Senanglah Rumah" dan doa tutup dilayangkan oleh bapak Pendeta Sonny Kapitan.

-Anyelir Jingga-