Thursday, March 10, 2011

Pekan Doa RT Hari ke-5 - Mengapa Pemanjaan Yang Berlebihan

Kemang Anyelir 1 no. 49 merupakan kediaman dari keluarga Jamesson Silitonga menjadi tempat dimana kegiatan pekan doa rumah tangga hari ke-5 diadakan. Acara yang dimulai pada pukul 19.45 dipimpin oleh ibu Sitimey Kapitan diawali dengan menyanyi dari lagu sion no 231 "Oh, Brapa Jauh Dari Rumah" dan doa buka dilayangkan oleh ibu Susy Eman.

"It Is No Secret" adalah judul lagu yang dipilih keluarga bapak Willy Wuisan sebagai lagu spesial yang dilantunkan dengan merdu malam itu. "Mengapa Pemanjaan Yang Berlebihan" adalah judul pembahasan malam ini yang dibawakan oleh ibu Linda Karman.

Mengapa terjadi pemanjaan dari orangtua kepada anak-anaknya:

  1. Orangtua membandingkan dengan kehidupan nya dimasa kanak-kanak.
  2. Datang dari rasa bersalah dari orangtua yang bekerja
  3. Penolakan hak sewaktu masih kanak-kanak.
Sebaiknya sikap pemanjaan ini sangatlah tidak baik oleh karena akan berdampak yang tidak baik terhadap anak-anak. Nasihat Ellen White untuk orangtua bahwa pendidikan kepada anak-anak dimulai sejak mereka masih kanak-kanak. Anak-anak harus diajarkan memiliki tanggung jawab sejak kecil. Pemanjaan yang berlebihan adalah tidak baik dilakukan.

Elemen yang perlu dikembangkan kepada anak-anak sebagai pengganti dari pemanjaan adalah:

  1. Mengembangkan kepribadian anak-anak dengan memberikan idola yang baik dan motivasi untuk mewujudkan keinginannya
  2. Memberikan kesempatan kepada anak untuk melatih sikap kepemimpinan. Misalnya dengan memberikan kesempatan kepada anak memimpin acara perbaktian keluarga.
  3. Memberikan kesempatan kepada anak untuk mengembangkan talenta yang mereka punya.

Beberapa tips praktis agar orangtua dan anak tetap berhubungan

  1. Berikan waktu untuk keluarga pada prioritas utama
  2. Rencanakan waktu berkualitas bersama.
  3. Menguatkan, berbicara positif dan memberi dukungan bahkan saat anak mengalami kegagalan.
  4. Hadapi masalah bersama sebagai sebuah keluarga.
  5. Membuat kenangan bahagia. Sesuatu yang berkesan saat kecil akan terus teringat hingga masa dewasa kelak.
  6. Saling mengenal satu sama lain, bagikan kenangan masa lalu dan mimpi masa depan.
  7. Bagikan pengalaman hidup kita kepada anak bahkan yang buruk sekalipun dan jangan ragu untuk meminta bantuan kepada anak.
  8. Dukung minat dan kegemaran anak tanpa mengambil alih dan jangan memaksakan kehendak.
  9. Terlibatlah dalam masalah anak-anak dengan bekerjasama dengan lingkungan sekitar.

Sebagai kesimpulan adalah pemanjaan yang berlebihan sangatlah tidak baik. Anak-anak sejak masa kecilnya sudah harus diajarkan untuk memiliki tanggungjawab dan ciptakanlah komunikasi yang baik antara orangtua dan anak.

Tepat pukul 21.00 acara yang diikuti oleh sekitar 30 orang anggota jemaat Kemang Pratama selesai. Acara ditutup dengan menyanyi dari lagu sion no 260 "Senanglah Rumah" dan doa tutup dilayangkan oleh ibu Ellen Suhardjo.

- anyelir jingga -