Sunday, March 27, 2011

Perjamuan Kudus

Setelah Pdt. J. Lubis memberikan firman pada Sabat tanggal 19 March 2011 berjudul "Yesus Barnabas atau Yesus Kristus" yang menekan Siapakah saya, Siapakah saudara, Siapakah kita ini dihadapan Allah, lalu ketua Jemaat Kemang Pratama sdr David Tampubolon mengundang semua anggota Jemaat dan para tamu yang hadir untuk turut ambil bagian dalam perjamuan kudus diawali pembasuhan kaki, untuk para wanita tersedia di ruang kelas anak anak dan para pria di ruang potluck para diakon akan melayani saudara saudara.

S
abat ke 12 adalah Sabat perjamuan Kudus untuk Jemaat Kemang Pratama Bekasi, setelah pembasuhan kaki maka beberapa Daikon mengundang para anggota masuk kembali ke dalam gereja untuk pelaksanaan perjamuan kudus yang akan di pimpin oleh Pdt. Saiman Saragih karena gembala jemaat kemang Pratama sedang Sakit.

Rombongan Pdt. S Saragih , ketua Jeffry Eman, Munas Tambunan, David Tampubolon
masuk dan diikuti barisan oleh 13 Diakon berpenampilan solem dan 13 Diakones berseragam warna merah marum. Pdt. S. Saragih sebagai pemimpin acara mengundang Diakones membuka meja perjamuan, bacaan ayat firman untuk roti yang melambangkan tubuh Jesus dan doa oleh ketua sebelum Pdt memecah mecahkan roti perjamuan lalu memberikan kepada diakon untuk diberikan kepada para anggota jemaat, dilanjutkan bacaan ayat firman perihal air anggur yang melambangkan darah Jesus dan doa oleh ketua, kemudian diberikan kepada diakon untuk diberikan kepada para anggota jemaat juga.

Ketua Munas sebagai protokol memberikan waktu beberapa menit untuk kesaksian bilamana ada diantara anggota untuk bersaksi, kesaksian pertama oleh sdr Jeffry Eman, bahwa Tuhan itu sangat baik karena dalam kesibukannya ditahun ini, ia masih ada waktu untuk pelayanan dan kesaksian terakhir oleh sdr Munas Tambunan. Allah itu penolong yang sejati karena sejak tahun lalu hinggga tahun ini beberapa pergumulan dapat dilalui.


Kemudian para diakon yang bertugas mengumpulkan persembahan
penyangkalan diri, laul diikutin lagu sion no. 2 sebagai lagu penutup acara, anggota jemaat secara teratur saling salam dan membentuk lingkaran lalu diakhiri dengan mengucapakan Selamat Sabat dan Haleluya sebagai ucapan menutup acara perjamuan kudus di dalam gereja.

Setelah jam potluck, Bapak Pdt Saragih dan ketua sdr Munas Tambunan berserta sdr Dharlen, sdri Yunita beserta beberapa diakon/diakones menuju rumah Pdt. Sonny Kapitan untuk melaksanakan perjamuan kudus, dan dilanjutkan meluncur ke rumah sdr Ramlan di Kemang 1 melaksanakan perjamuan untuk Oppung Sormin ibunda sdr Ramlan dikarenakan sakit.


-dharlen-